Dialektis.co
  • HOME
  • WARTA
  • PARLEMEN KALTIM
  • EKBIS
  • OLAHRAGA
  • GAYA HIDUP
  • RAGAM
  • PARIWARA
  • KOLOM
  • VIDEO
  • INFOGRAFIS
No Result
View All Result
  • HOME
  • WARTA
  • PARLEMEN KALTIM
  • EKBIS
  • OLAHRAGA
  • GAYA HIDUP
  • RAGAM
  • PARIWARA
  • KOLOM
  • VIDEO
  • INFOGRAFIS
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Home WARTA

Ada Apa, Penyelesaian Bontang City Mall Dipertanyakan

by Redaksi
January 18, 2022
Ada Apa, Penyelesaian Bontang City Mall Dipertanyakan

Proyek Bontang City Mall (Foto/Yudi)

DIALEKTIS.CO – Progres pengerjaan pembangunan Bontang City Mall (BCM) di Jalan Jendral Sudirman, Tanjung Laut, Bontang Selatan, mulai dipertanyakan warga.

Syahramadany (23), salah satu warga sekitar menyampaikan sudah sekira 4 bulan belakangan nyaris tidak ada aktivitas pengerjaan di sekitar proyek investasi swasta itu.

“Peratama katanya ditarget selesai April 2021, terus molor jadi Mei, terus diundur lagi jadi Desember. Gagal lagi dong lebaran di Mall tahun ini kalau stop lagi pengerjaan,” ujarnya kepada Dialektis.co, Selasa (18/1/2022) Pagi.

Dikonfirmasi terpisah, Lurah Tanjung Laut, Mustamin membenarkan tidak terlihat adanya aktivitas atau terhentinya pengerjaan di lokasi proyek yang berada tepat di hadapan kantornya itu.

“Belum ada komunikasi juga dengan pemilik proyek. Kami akan segera kunjungi untuk mengetahui ada kendala apa. Sejak saya menjabat dua bulan lebih memang terlihat tidak ada pengerjaan,” terangnya.

Selain akan menjadi ikon kemajuan di wilayahnya. Kata Mustamin, keberadaan BCM nantinya juga diharapkan dapat menyerap tenaga kerja, sehingga turut mendorong pertumbuhan ekonomi warga sekitar.

Sementara, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Bontang, Asdar menyatakan secara teknis juga belum mengetahui dengan pasti alasan proyek yang murni didanai swasta itu beberapa bulan ini terhenti.

Ia menduga hal itu murni hanya kebijakan internal pengembang. Sebab, kontraktor pembangunan BCM telah merampungkan seluruh izin. Ia pun menyakini, pengerjaan proyek akan segera dilanjutkan.

“Itu nilai investasinya mencapai Rp 123 Miliar. Mereka juga sudah melaporkan kegiatan penanaman modal (LKPM) per tiga bulan, realisasi investasi sudah Rp 71 Miliar. Belum termasuk triwulan ke empat,” ungkapnya.

Lebih jauh, Asdar mengauki pihaknya hingga kini belum menerima laporan LKPM progres triwulan ke empat. Sebab memang masih berjalan atau belum waktu pelaporan.

“Pasti diselesaikan, apa lagi itukan proyek besar. Mereka sudah invesatasi banyak,” tambah Kabid Penanaman Modal, Karel.

Hingga informasi ini dipublis, awak media masih berupaya mengkonfirmasi pihak investor atau kontraktor pelaksana proyek pembangunan Mall pertama di Kota Bontang itu. (Yud/DT).

Previous Post

Nusantara Dipilih Jadi Nama Ibu Kota Negara, Bapenas: Jokowi Sudah Setuju

Next Post

Minta Warga Tidak Abai Prokes, Lurah Tanjung Laut Rutin Kunjungi Sekolah

Next Post
Minta Warga Tidak Abai Prokes, Lurah Tanjung Laut Rutin Kunjungi Sekolah

Minta Warga Tidak Abai Prokes, Lurah Tanjung Laut Rutin Kunjungi Sekolah

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Follow Us

  • TENTANG KAMI
  • REDAKSI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • KEBIJAKAN PRIVASI
  • DISCLAIMER
  • PEDOMAN PEMBERITAAN RAMAH ANAK

© 2022 DIALEKTIS.CO – Managed by Aydan Putra. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • HOME
  • WARTA
  • PARLEMEN KALTIM
  • EKBIS
  • OLAHRAGA
  • GAYA HIDUP
  • RAGAM
  • PARIWARA
  • KOLOM
  • VIDEO
  • INFOGRAFIS

© 2021 DIALEKTIS.CO - Managed by Aydan Putra. All rights reserved.