DIALEKTIS.CO – Berdalih begadang, lima pemuda Tanjung Laut, Kota Bontang kedapatan bermain judi kartu ceme pada Kamis (14/3/2024) sekitar pukul 01.00 Wita dini hari.
Akibatnya, PI, A, AR, AP, dan DA terancam akan melewati Lebaran Idul Fitri 1445 H di sel tahanan.
“Sekira pukul 00.40 WITA, Tim Rajawali Bontang Presisi menerima laporan dari masyarakat tentang adanya kegiatan perjudian jenis kartu,” kata Kapolres Bontang AKBP Yusep Dwi Prastiya, melalui Kasat Reskrim Iptu Hari Supranoto.
Setelah mendapat laporan, petugas lantas mendatangi lokasi berhasil menemukan lima orang sedang bermain judi.
“Tersangka beserta barang bukti berupa uang tunai sejumlah Rp. 274.000, dan satu set kartu domino diamankan di Mako Polres Bontang untuk proses lebih lanjut,” ujarnya. (*).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Dialektis.co. Caranya dengan klik link https://t.me/+CNJcnW6EXdo5Zjg1 kemudian join. Agar lebih mudah instal aplikasi telegram dulu di ponsel Anda.
Discussion about this post