DIALEKTIS.CO, Samarinda – DPRD Kaltim terus berupaya memperdalam dalam upaya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Beberapa waktu lalu, mereka telah memanggil jajaran Direksi baru dari Perusahaan Daerah (Perusda) Melati Bhakti Satya (MBS) pada gelaran Rapat Dengar Pendapat (RDP).
Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Veridiana Huraq Wang menyebutkan jika Komisi II memiliki mitra Perusda-Perusda di Kaltim.
Dalam RDP itu mereka menjalankan program bersama perihal mendalami visi-misi Direksi Perusda yang baru.
“Harusnya bulan Juli sampai Agustus kemarin sudah selesai. Kita minta ketemuan tetapi terkendala PPKM jadi baru bisa terlaksana,” ujar Veridiana saat ditemui di Kantor DPRD Kaltim.
Veridiana menerangkan, sejauh ini sudah ada dua jajaran Direksi Perusda yang telah bertemu dengan Komisi II. Sebelumnya, Perusda PT Mandiri Migas Pratama (MMP) dan terbaru ini PT MBS.
“Berikutnya kita akan memanggil lagi Perusda yang lain. Didalam perkenalan ini, kami Komisi II kan ingin tahu, mereka terpilih pasti dong mereka punya visi dan misi yang menarik. Bagaimana membawa Perusda ini sesuai dengan harapan masyarakat Kaltim,” paparnya.
Apalagi menurut politisi dari Dapil Kubar-Mahulu itu, Perusda atau Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dibentuk agar bisa memberikan kontribusi pendapatan bagi daerah.
Sehingga untuk membahas tentang rencana peningkatan PAD, kedepan Komisi II juga akan mengendakan lagi pertemuan serupa. Namun akan dibarengi dengan pembahasan bersama anak perusahaan PT MBS.
“Paling tidak dalam 2 atau 3 bulan akan kita adakan pertemuan dengan bidang-bidangnya. Misalnya dengan bidang pelabuhan, Hotel Pandurata, Puskib Balikpapan dan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Maloy,” tandasnya. (Frans/Yud).
Discussion about this post