DIALEKTIS.CO – Guna mencegah terjadinya penumpukan jumlah tahanan dalam ruang sel selama pandemi Covid-19, Polres Bontang memaksimalkan ruang Polsek.
Terlebih saat ini Lembaga Permasyarakatan (Lapas) tidak menerima tahanan titipan akibat pandemi Covid-19.
Kasubag Humas Polres Bontang, AKP Suyono membenarkan langkah pembatasan jumlah tahanan dalam sel tengah diterapkan.
“Sebelum pandemi 1 sel bisa 9 orang, sekarang hanya 7 orang, gak boleh lebih,” ujarnya saat ditemui beberapa waktu lalu.
Selain itu, kata Suyono, pemeriksaan pada setiap tersangka terus dilakukan. Jika reaktif, maka akan langsung menjalani pemeriksaan lanjutan.
Hal ini dilakukan guna mencegah adanya klaster baru di ruang tahanan.
“Sebelum masuk ke ruang tahanan, semua sudah dicek kesehatan,” terangnya.
Pemeriksaan rutin juga dilakukan, setiap pekan. Baik Kesehatan secara umum maupun deteksi atau pengecekan gejala Covid-19. (Yud/DT)
Discussion about this post