DIALEKTIS.CO — Hujan deras yang mengguyur Kota Samarinda pada Senin (12/5/2025) dini hari hingga pagi tadi menyebabkan banjir di kawasan Kecamatan Samarinda Utara dan Sungai Pinang.
Data dari Info Taruna Samarinda (ITS-TRC), setidaknya 21 titik di Kota Samarinda dilanda banjir dengan rata-rata ketinggian antara 30 cm hingga 100 cm.
Longsor dilaporkan juga terjadi di beberapa lokasi. Terparah di Jalan Belimau Raya, RT 022, Kelurahan Lempake, Empat orang dilaporkan tertimbun.
Tanah di lokasi longsor.ini masih terus bergerak, menyulitkan proses evakuasi. Petugas gabungan dari BPBD, TNI, Polri, dan relawan masih melakukan pencarian dan penanganan darurat.
Wilayah terdampak banjir:
- Jalan Poros Samarinda – Bandara APT Pranoto (termasuk Simpang Lempake dan Pintu Masuk Bandara)
- Jalan Mugirejo Dalam dan Jalan Sayur Sempaja Utara (TMA hingga 100 cm)
- Jalan Juanda, Jalan Pramuka, Jalan KS Tubun, Jalan Wahid Hasyim I
- Jalan Gunung Kapur, Giri Rejo, Citandui, Serayu Tanah Merah
- Jalan Belimau (sekitar SMAN 9 dan Gereja)
- Jalan Daman Huri, Gerilya, Kadri Oneng, AW Syahrani, dan Kartini Lempake
Longsor juga terjadi di Jalan Bengkuring Raya (Gang Kangkung) dekat Bank Kaltim serta di Jalan Belimau RT 07, Kelurahan Lempake. Di lokasi ini, satu rumah dilaporkan mengalami kerusakan berat akibat terjangan tanah.
Sementara itu, pohon tumbang juga dilaporkan di sejumlah ruas jalan namun data lengkap masih dalam proses pengumpulan oleh petugas di lapangan. (*).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Dialektis.co. Caranya dengan bergabung saluran Dialektis.co WhatsApp atau telegram di link https://t.me/+CNJcnW6EXdo5Zjg1 kemudian join.
Discussion about this post