DIALEKTIS.CO – PB Pupuk Kaltim menjadi juara umum Turnamen Badminton DPRD Bontang Cup 2022.
Tak tanggung pada turnamen empat hari yang berlangsung di Gedung Bulutangkis BSG Bontang itu, PB Pupuk Kaltim membawa pulang 18 medali.
Jauh mengungguli PB Pama Persada di posisi kedua dengan 8 medali, PB Harum 5 medali, PB Badak JR 4 medali dan PB Arsy 1 medali.
“Selamat buat seluruh pemenang. Utamanya atlet junior, kami berharap lebih giat berlatih agar semakin dapat diandalkan ke depannya,” ujar Ketua Panitia Frans Micha, Jumat (2/12/2022) Malam.
Kata dia, selain mendapat medali, para jawara juga berhak atas penerimaan uang tunai senilai ratusan juta rupiah. Hadiah pun langsung diberikan setelah turnamen resmi berakhir.
Senada, Ketua DPRD Bontang Andi Faizal Sofyan Hasdam, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh peserta dan tim (PB) yang telah menunjukkan permainan terbaik.
Melihat seluruh laga, Andi Faiz berkeyakinan kedepan Bontang akan melahirkan atlet bulutangkis yang patut diperhitungkan di tingkat nasional.
“Seluruh laga menunjukkan hasil yang positif. Baik penyelenggara maupun peserta, berlaku adil dan jujur selama laga. Itu yang jadi kunci event ini berlangsung sukses,” tuturnya.
Melihat tingginya animo atlet bulutangkis junior di Kota Bontang, Andi Faiz pun komitnen untuk melanjutkan turnamen DPRD Cup ini pada tahun-tahun selanjutnya.
Ia berharap turnamen ini akan menjadi ajang bersilaturahmi seluruh PB yang ada di Bontang, sekaligus mengasah mental tanding atlet yang dapat direkomendasikan mengikuti turnamen di tingkat provinsi maupun di nasional.
“DPRD Badminton Cup ini mendapat respon positif. Jadi mengapa tidak, kita buat laga yang sama buat tahun selanjutnya,” pungkasnya. (*)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Dialektis.co. Caranya dengan klik link https://t.me/+CNJcnW6EXdo5Zjg1 kemudian join. Agar lebih mudah instal aplikasi telegram dulu di ponsel Anda.
Discussion about this post