Dialektis.co – Pembangunan tempat parkir di RSUD Taman Husada Bontang kini mencapai progres signifikan. Hingga pertengahan Oktober 2024, proyek tersebut telah mencapai 67,8 persen penyelesaian.
Direktur RSUD Taman Husada, Suhardi, mengungkapkan optimisme bahwa proyek akan selesai sesuai jadwal, tepat pada 23 Desember 2024 mendatang.
“Kami rutin melakukan monitoring setiap hari Senin, dan pada hari Rabu, kami adakan rapat untuk mengevaluasi serta mencari solusi terhadap kendala-kendala di lapangan,” ujar dokter spesialis jantung tersebut, Selasa (22/10/2024) di Sekretariat DPRD Bontang.
Menurutnya, koordinasi intens ini menjadi salah satu kunci percepatan pengerjaan proyek tersebut. Suhardi juga menekankan pentingnya pelaporan perkembangan proyek setiap pekan.
“Pihak ketiga diwajibkan untuk menyerahkan laporan mingguan terkait progres pembangunan, agar kami bisa memastikan bahwa pengerjaan sesuai dengan target yang telah ditetapkan,” jelasnya.
Proyek yang dikerjakan oleh CV. Unggul Pertiwi dengan konsultan dari CV. Carabiner Engineering Consultant ini didanai dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bontang tahun 2024.
Total anggaran yang digelontorkan untuk pembangunan ini mencapai Rp6,4 miliar, dengan masa pelaksanaan selama 164 hari kalender sejak penandatanganan kontrak pada 12 Juli 2024.
Saat ini, pihak rumah sakit terus memastikan bahwa pekerjaan berjalan sesuai standar teknis yang telah disepakati. Tidak hanya fokus pada fisik bangunan, aspek kenyamanan dan keamanan bagi pengguna parkir juga menjadi prioritas utama.
Suhardi mengatakan, parkiran ini akan memberikan kapasitas yang memadai bagi pasien dan pengunjung rumah sakit, mengingat tingginya volume kendaraan di RSUD Taman Husada.
Pun pihaknya ingin penyelesaian tepat waktu. Kata Suhardi, hal tersebut sangat membantu dalam memberikan pelayanan maksimal kepada pasien dan keluarga yang berkunjung ke rumah sakit.
“Kami berharap, dengan adanya fasilitas parkir yang lebih luas dan nyaman, pelayanan RSUD Taman Husada akan semakin meningkat,” tutupnya. ,(*).
Penulis : Mira
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Dialektis.co. Caranya dengan bergabung saluran Dialektis.co WhatsApp atau telegram di link https://t.me/+CNJcnW6EXdo5Zjg1 kemudian join.
Discussion about this post