DIALEKTIS.CO, Di Kecamatan Samboja Barat, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), terdapat potensi yang beragam di wilayah pesisir dan lembah. Wilayah pesisir dihuni oleh nelayan, sementara wilayah lembah subur untuk pertanian dan perkebunan.
Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Camat Samboja Barat, Budiman, pada Jumat (3/11/2023). Ia menjelaskan bahwa kecamatan ini memiliki sembilan kelurahan dan satu desa.
“Di wilayah pesisir, ada Kelurahan Amborawang Laut dan Solabi Laut. Mereka mayoritas nelayan. Di wilayah lembah, ada perkebunan sawit, karet, dan buah-buahan seperti nanas, buah naga, dan lain-lain. Itu potensi yang besar,” ujar Budiman.
Budiman juga menuturkan bahwa kecamatan ini menjadi penghasil pangan terbesar di Samboja Barat, yaitu padi. Padi banyak ditanam di daerah DID, Margo, dan Amborawang.
Selain itu, kecamatan ini juga memiliki satu Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) di Desa Tani Bakti. Namun, Bumdes tersebut masih baru dan belum menghasilkan.
Ia berharap ada perhatian lebih dari pemerintah pusat dan daerah untuk mengembangkan potensi yang ada di kecamatan ini. (ADV).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Dialektis.co. Caranya dengan klik link https://t.me/+CNJcnW6EXdo5Zjg1 kemudian join. Agar lebih mudah install aplikasi telegram dulu di ponsel Anda.








Discussion about this post