DIALEKTIS.CO, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) terus berusaha untuk melestarikan olahraga tradisional sebagai bagian dari upaya untuk memperkenalkan kembali dan mempopulerkan warisan budaya daerah.
Kepala Seksi Olahraga dan Rekreasi Tradisional serta Layanan Khusus Dispora Kaltim, Thomas Alva Edison, menegaskan pentingnya pelestarian olahraga tradisional di Kaltim, seperti enggrang, gasing, sumpit, ketapel, dan balogo.
“Pelestarian olahraga tradisional sangat penting untuk menjaga keberagaman budaya daerah. Kami juga aktif mengeksplorasi olahraga baru bersama instruktur yang ahli di bidangnya untuk menarik minat generasi muda,” ujar Thomas, Selasa (12/11/2024).
Selain itu, Dispora Kaltim juga fokus pada olahraga ekstrem seperti panahan tradisional, yang memerlukan tempat khusus agar dapat dilakukan dengan aman.
Sedangkan olahraga lainnya, seperti enggrang dan gasing, lebih fleksibel dan dapat dinikmati oleh berbagai kalangan usia.
Rencana jangka panjang Dispora Kaltim adalah mengadakan Festival Olahraga Tradisional pada tahun genap, yang tidak hanya menampilkan berbagai olahraga tradisional, tetapi juga mengangkat nilai sejarah dan budaya di balik setiap permainan tersebut.
“Setiap olahraga memiliki cerita dan makna sejarahnya sendiri, yang dulunya digunakan dalam berbagai festival budaya,” tambahnya.
Olahraga tradisional juga rutin dipertandingkan di tingkat nasional melalui Kejuaraan Nasional yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Di Pekan Olahraga Tradisional Nasional (POTRADNAS) 2025 yang akan diadakan di Gorontalo, lima olahraga tradisional seperti sumpit, gasing, enggrang, pasir, dan terompah akan dipertandingkan kembali, setelah sukses digelar pada tahun 2023.
Melalui berbagai upaya ini, Dispora Kaltim berharap olahraga tradisional tidak hanya dilestarikan tetapi juga diterima dengan antusias oleh generasi muda, yang akan turut menjaga dan merayakan kekayaan budaya daerah. (Adv).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Dialektis.co. Caranya dengan bergabung saluran Dialektis.co di WhatsApp atau telegram di link https://t.me/+CNJcnW6EXdo5Zjg1 kemudian join.
Discussion about this post