Dialektis.co – Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Bontang menggelar pelatihan kerja pada ketinggian tingkat pertama alias dasar, yang dirangkai dengan proses sertifikasi.
Kegiatan ini diikuti 17 peserta dan bertujuan meningkatkan kompetensi tenaga kerja lokal agar siap bersaing di dunia industri.
Pelatihan dilaksanakan di Workshop PT Graha Mandala Sakti (GMS) yang berlokasi di Jalan Patimura, Kelurahan Api-Api, Kecamatan Bontang Utara. Dalam pelaksanaannya, Disnaker Bontang menggandeng PT Laden Safety Mandiri sebagai penyedia instruktur dan penguji pelatihan.
Kepala Disnaker Bontang, Asdar Ibrahim, menjelaskan program ini merupakan bagian dari upaya Pemkot Bontang dalam menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing, khususnya untuk pekerjaan yang memiliki tingkat risiko tinggi seperti kerja di ketinggian.
Menurutnya, tenaga kerja di bidang tersebut tidak hanya dituntut memiliki keterampilan teknis, tetapi juga kondisi kesehatan yang prima, baik secara fisik maupun mental, serta kebugaran yang terjaga.
“Pekerjaan di ketinggian membutuhkan kesiapan menyeluruh. Karena itu, aspek keselamatan menjadi hal utama yang harus dipahami dan diterapkan,” kata Asdar saat membuka pelatihan, Selasa (20/1/2026), didampingi pemilik PT GMS, Kahar Kalam.
Ia pun mendorong seluruh peserta agar memanfaatkan pelatihan ini secara maksimal, terutama dalam menanamkan budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) sebagai bekal utama saat terjun ke dunia kerja.
“Semoga keterampilan yang diperoleh bisa membuka peluang kerja dan berdampak pada peningkatan kesejahteraan keluarga,” harapnya.
Di tempat yang sama, Ketua Komisi C DPRD Bontang, Alfin Rausan Fikry, memberikan apresiasi atas langkah Disnaker Bontang dalam memfasilitasi peningkatan kompetensi calon tenaga kerja lokal. Ia menilai program semacam ini sangat penting untuk menekan angka pengangguran di Kota Taman.
“Sebagai daerah industri, tenaga kerja lokal harus dibekali kemampuan yang memadai agar mampu bersaing dengan pekerja dari luar daerah,” tegasnya. (Adv).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Dialektis.co. Caranya dengan bergabung saluran Dialektis.co WhatsApp atau telegram di link https://t.me/+CNJcnW6EXdo5Zjg1 kemudian join.







Discussion about this post